Ragam  

Pelaksanaan Kegiatan Musrembang RKPD Tingkat Kec. Tarowang Tahun 2023

KAB.JENEPONTO, jurnalisbicara.com –  Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) tingkat Kecamatan Tarowang tahun 2023 diselenggarakan di Aula Kantor Camat Tarowang, Kamis  (16/02/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Camat Tarowang, anggota DPRD Kab. Jeneponto (Abbas Lawa dan Hanafi Sewang), Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kab. Jeneponto terkait, Kepala KUA yang diwakili oleh Humas KUA Kec. Tarowang, para Kepala Desa beserta Sekdes dan perangkatnya, Pendamping Kecamatan, Tokoh Masyarakat, dengan total peserta kurang lebih 100 orang.

Kegiatan Musrembang ini dibuka langsung oleh Camat Tarowang Taufik, S.Sos., MM dalam sambutannya memberikan ucapan terima kasih atas kehadiran anggota DPRD, seluruh Pimpinan OPD, Para Pemdes, Pendamping Kecamatan.

Kecamatan Tarowang adalah Kecamatan terbungsu dari 11 Kecamatan di Kab. Jeneponto sehingga dengan demikian pembangunan agak masih lambat, tetapi bukan berarti bisa dipandang sebelah mata,” ujarnya.

Taufik melanjutkan bahwa literasi buku pertama di Kab. Jeneponto adalah di Kec. Tarowang, itu semua berkat antusias Pemdes yang energik dalam bekerja atas bimbingan dan arahan dari Camat setempat sehingga mendapatkan prestasi dan mengharumkan nama Kec. Tarowang.

“Kami berharap agar program literasi buku kedepannya Pemdes mealokasikan anggaran di Desanya masing-masing,” tambahnya

Muh. Aris Tawang dalam paparannya menjelaskan bahwa Musrembang Kecamatan adalah suatu forum musyawarah antar pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan Desa/Kelurahan yang diingtegrasikan dengan prioritas pembangunan daerah Kabupaten/Kota.

Anggota DPRD Kab. Jeneponto, Abbas Lawa dalam arahannya menyatakan bahwa sistem perencanaan pembangunan harus melakukan Musrembang baik ditingkat Desa, Kecamatan sampai ke tingkat Kabupaten karena itu adalah regulasinya.

Baca Juga :  Pj. Bupati Buol Lantik 9 Penjabat Kepala Desa

“Kami juga sangat mengapresiasi Pemerintah Kec. Batang, Tarowang dan Arungkeke ataupun Pemdes, dalam setiap kegiatan Musrembang mengundang kami dan kami selalu berusaha menghadiri kegiatan tersebut,” tambahnya.

Hanafi Sewa (Anggato DPRD Kab. Jeneponto Pada Komisi II) dalam paparannya menyampaikan bahwa dalam perencanaan pembangunan keterlibatan atau partisipasi semua pihak sangat mempengaruhi keberhasilan pencapaian pelaksanaan program pembangunan.

Pendamping Kecamatan Tarowang Murni, S.Ag memimpin kegiatan usulan program kerja prioritas utama dari setiap perkawakilan 8 Desa se Kec. Tarowang, dan kegiatan itu berjalan sangat antusias dari setiap peserta yang hadir yang mengusulkan proker prioritas utama pembangunan di Desanya masing-masing. (Iskandar Lewa)