Ketua DPRD OI, Soeharto Pimpin Paripurna Pidato Perdana Bupati Ogan Ilir Masa Jabatan 2021-2026

Ketua DPRD Kabupaten Ogan Ilir, Soeharto,SH Saat konferensi pers usai Rapat Paripurna Perdana Pidato Bupati OI, Senin (01/03/2021).

OGAN ILIR – JURNALIS BICARA.COM – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Ilir Soeharto, SH Pimpin Rapat Pidato Perdana Bupati Kabupaten Ogan Ilir masa jabatan 2021-2026, bertempat gedung paripurna DPRD KPT, Tanjung Senai, Senin, (01/03/2021).

Selain dihadiri semua anggota DPRD Kabupaten Ogan Ilir, Hadir juga Wakil Gubernur Sumsel H. Mawardi Yahya, Plh. Bupati Kab. Ogan Ilir Aufah Syaririzal, Forkopimda, IKATRI, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Para Camat dan Kades Se- Kabupaten Ogan Ilir. Komisioner KPU Kab. Ogan Ilir, Bawaslu Kab. Ogan Ilir, pimpinan partai olitik serta awak media baik cetak maupun elektronik.

READ ALSO

Hadir juga Sekretaris DPRD Kab. Ogan Ilir MukhsinahSE.,M.Si, Kabag Legislasi Yubhar, Kabag Humas & Protokol DPRD Kabm Ogan Ilir, Yuniarti,S.IP.,M.Si, Kasubag Protokol H.Sa’adah, Kasubag Humas Harry Ferdian.SH Kasubag Aspirasi Cahya Loka, Kasubag persidangan Dedi Afrizal,ST, Kasubag Risalah Dasmi, serta Kasubag dan Staff lainya.

Rapat yang mengedepankan Protokol Kesehatan (Prokes) tersebut, dipimpin Oleh Ketua DPRD Soeharto SH, didampingi Wakil Ketua DPRD Wahyudi, ST dan Ahmad Syfaei,S.Sos.,M.Si,


Tampak Ketua DPRD OI dan anggota DPRD OI, foto bersama usai Rapat Paripurna Perdana Pidato Bupati Terpilih. Senin (01/03/2021).

Sebelum Rapat Paripurna, terlebih dahulu diadakan serah terima jabatan (Sertijab) Bupati, antara Plh. Aufah Syahrizal kepada Bupati Panca WA Mawardi yang dilantik beberapa hari lalu di Griya Agung Palembang. 

Dalam pidato perdananya, Bupati Panca WA Mawardi Mengatakan, pihaknya mengajak semua untuk melupakan perbedaan, bersatu untuk mendahulukan membangun kabupaten Ogan Ilir. 

Baca Juga :  Setwan Berkomitmen Menjaga Sinergitas Legislatif dan Eksekutif Melalui Media

“Saya mengajak semua lapisan masyarakat, baik pimpinan dan anggota DPRD, anggota parpol, tokoh agama, tokoh pemuda, TNI/Polri termasuk insan pers mari bersama bergandengan tangan membangun Kabupaten Ogan ilir ini,” ajak Bupati Ogan Ilir.

READ ALSO

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H. Mawardi Yahya mengatakan pihaknya mengajak siapapun yang memiliki potensi semangat dan keinginan membangun Kabupaten Ogan Ilir.

“Mari kita bersama-sama, untuk membangun Kabupaten Ogan Ilir,” kata Wagub Sumsel. 

Dikarenakan, kata Wagub. Saat ini masyarakat menunggu kinerja visi, misi Bupati Panca dan Wabup Ardani kedepan.

Sebelum paripurna ditutup, ketua DPRD Soeharto,SH menghantarkan sebuah Pantun. “Kota garut kota yang bersih tempat yang sedir membeli baju, kita sambut Bupati Panca Ardani membawa ogan ilir maju dan sejahtera,” ucap Ketua DPRD Kabupaten Ogan Ilir. (Heri/Jubir).***