Pical Optimis dan Siap Bertarung di Pemilihan Anggota Legislatif Provinsi Maluku 2024 Mendatang

KOTA AMBON, jurnalisbicara.com — Perhelatan pesta demokrasi 5 (lima) tahunan melalui pemilihan calon legislatif tidak lama lagi digelar. Sejumlah figur sudah mulai mempersiapkan diri untuk turut berlaga pada Pemilu 2024 mendatang. Salah satu yang siap bertarung di medan laga pemilihan calon Legislatif Provinsi Maluku yang selalu di tunggu kehadirannya untuk masyarakat Maluku tidak lain adalah Agus Pical, yang untuk sebagian masyarakat tidak asing lagi dengan figur ini.

Menurut Pical, kalau maju menjadi anggota legislatif harus memiliki penguatan iman itu benar, supaya untuk para calon yang lolos atau tidak lolos nanti tidak mengalami hal hal yang merugikan diri sendiri, seperti mengalami stres, dan bisa mengakibatkan gangguan jiwa, bahkan sampai dengan kematian.

Untuk masuk bertarung dalam pemilihan anggota legislatif, lanjutnya, harus siap menerima segala resikonya,

“Intinya saya maju untuk mencalonkan diri jadi anggota legislatif hanya dengan satu tujuan yaitu melayani masyarakat dan menyuarakan dan keluhan keluhan dari masyarakat,” tegasnya 

Dikatakan, dirinya selalu menyediakan waktu kapanpun, baik siang maupun malam untuk bertemu dengan masyarakat dan tatap muka langsung.

“Perlu di ketahui selain berjumpa dengan masyarakat Beta selalu menanyakan pada mereka kalau Beta sudah terpilih atau belum terpilih juga pun sebagai anggota legislatif intinya jangan masyarakat sungkan untuk bertanya pada Beta mau bikin apa buat mereka,” katanya.

Disebutkan, motivasi dirinya maju dalam pemilihan anggota legislatif pada dasarnya hanya untuk melayani masyarakat.

‘Kalau berbicara soal finansial dan income secara pribadi, jujur Beta kembalikan lagi ke masyarakat yang menilai,” ujarnya.

Pical menambahkan, sebagai anggota legislatif mereka bisa menyuarakan aspirasi dari masyarakat.

“Kalau Beta dipercayakan masyarakat maka beta siap berikan yang terbaik buat masyarakat dan Melayani, hal ini yang membuat Beta terpanggil untuk mengikuti pesta demokrasi dalam pemilihan anggota DPRD provinsi Maluku dari Partai Solidaritas Indonesian (PSI),” pungkasnya pada awak media,di kediamannya, Jum’at (01/12/223). (Roy)

Baca Juga :  Muhammad Yusuf Caleg DPRD Dapil 6 Partai Nasdem,Di kawal Oleh Ratusan Simpatisan Ke KPU