KAB.JENEPONTO, jurnalisbicara.com – Antusiasme masyarakat Desa Turatea, Kecamatan Tamalatea untuk divaksinasi sangat tinggi, hal tersebut terlihat dari jumlah peserta vaksinasi yang diselenggarakan Pemerintah Kec.Tamalatea bekerjasama dengan TNI-Polri, hingga mencapai 1.400 orang.
Menurut Kepala Desa Turatea, Supandy, secara keseluruhan peserta sudah mencapai 1400 orang divaksin sinovac.
“Saya saja heran, awalnya diperkirakan hanya datang beberepa orang saja, namun ternyata setelah vaksin berjalan 1 jam, warga tidak bisa dibendung lagi, hingga sore ini diperkirakan sampai 400 orang,” ungkapnya.
Dia menyampaikan ucapan terimah kasih kepada tim vaksinasi dari Kodim 1425, “Saya melihat petugas vaksin sangat sibuk melayani warga yang hendak di vaksin, bahkan hampir kewalahan saking banyaknya warga yang datang,” tambahnya.
Disebutkan, stok vaksin sinovac untuk hari itu habis, “Jadi mungkin harus jeda dulu, 2 hari lagi kita lanjut,” pungkasnya.
Tampak hadir memonitoring pelaksanaan vaksinasi, Camat Tamalatea, Hairuddin, tim dari Polres Jeneponto, IPTU H.Bambang, Ipda Rahmat, AKP Sahrul, Bhabinkamtibmas, Aipda Budiman, Babinsa, Sertu Sahabuddin.
Babinsa, Sertu Sahabuddin menyampaikan, karena dosis vaksin Sinovac habis, diperkirakan ada 50 orang warga yang pulang kerumah tanpa mendapatkan vaksin. (Awing)