20 Cabor Disiapkan KONI Sukabumi pada Ajang PORKAB Tahun 2024

Disbudpora Kabupaten Sukabumi
Koni dan Disbudpora Kab. Sukabumi mempersiapkan Porkab Tahun 2024 | Foto : Redaksi

Sukabumi, jurnalisbicara.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sukabumi, menyiapkan 20 Cabang Olahraga (Cabor) yang akan di pertandingkan dalam Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Tahun 2024

Koordinator Panitia PORKAB, Supiyandi mengatakan kepada jubirtvnews, bahwa dari 20 cabor yang di rencanakan, baru beberapa yang sudah menyatakan kesiapannya

“Cabor yang akan dipertandingkan sekitar 20, adapun yang sudah menyatakan kesiapannya baru Atletik, Volly Ball, Sepak Bola Putra dan Putri, Futsal Putra dan Putri, Catur, Karate, Wushu, Silat Sepak Takraw, Bulutangkis, Panahan, Senam, Renang, Tenis Meja, Taekwondo” ungkap beliau melalui pesan singkat, hari sabtu, 8 Juni 2024 lalu.

Baca Juga : Adanya Dugaan Manipulasi Data Siswa Peserta OSN di Kabupaten Sukabumi; Komisi IV DPRD Pertanyakan Kredibilitas Pelaksanaan Kompetisi

Ajang kejuaraan bergengsi antar Kecamatan ini, rencananya akan digelar sekitar akhir tahun 2024 mendatang. Namun, semua itu tergantung dari anggaran yang disetujui oleh Pemerintah Daerah

Disbudpora Kabupaten Sukabumi merupakan mitra KONI dalam penyelanggaraan ajang 4 tahunan ini. Mereka telah melakukan komunikasi, khususnya terkait kesiapan anggaran

Baca Juga :  Disbudpora Kabupaten Sukabumi Apresiasi Open Grasstrack Ngabumi 2024, Dorong Jadi Event Tahunan