Kabupaten Garut Bersiap Menjadi Pelopor Sekolah Penggerak dan Gerakan Ayo Masuk Sekolah

GARUT, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2021, di Lapang Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Senin (3/5/2021).

Dalam sambutannya Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyampaikan bahwa Kabupaten Garut memiliki semangat untuk menjadi penggerak, apalagi sudah dinyatakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset Teknologi (Kemendikbud Ristek) menjadi bagian pionir atau pelopor Sekolah Penggerak. “Tentu Kabupaten Garut semangat untuk menjadi penggerak, apalagi kita sudah dinyatakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Riset Teknologi, menjadi bagian dari pionir sekolah penggerak yang kita lakukan,” ujar Rudy.

Disisi lain, ia juga bersyukur karena di momentum Hardiknas tahun ini, pihaknya sudah bisa menggelar simulasi Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di beberapa sekolah di Kabupaten Garut. “Alhamdulillah anak-anak kita sudah mulai ceria, berbagai langkah telah kita lakukan, dengan tetap menggunakan protokol kesehatan, kita telah mulai melakukan simulasi anak belajar ke sekolah, meskipun dengan terbatas,” ucapnya.

Bupati Garut menuturkan bahwa di masa pandemi ini pihaknya memiliki kewajiban tentang keselamatan anak agar terhindar dari virus corona. “Tentu kita berharap kita tetap melaksanakan apa yang menjadi kewajiban kita yaitu anak-anak bisa belajar, tetapi di masa pandemi kita pun punya kewajiban tentang keselamatan anak supaya terhindar dari virus corona,” tutur Bupati Garut.

READ ALSO

Rudy menyampaikan rasa terima kasihnya kepada berbagai pihak yang telah ikut berpartisipasi untuk menyukseskan Gerakan Ayo Masuk Sekolah, dari mulai masyarakat, para Guru, dan para stakeholder yang lainnya. “Tentu saya pada kesempatan ini mengucapkan terima kasih kepada Bapak Ibu Guru, kepada masyarakat, kepada Kepala Sekolah, kepada PGRI, kepada Dewan Pendidikan, dan tentu kepada Dinas Pendidikan, beserta seluruh stakeholder, dibantu oleh pemerintah kecamatan, pemerintah desa, Bapak Danramil, Bapak Kapolsek, para Babinsa, para Bhabinkamtibmas, dibawah koordinasi dengan DPRD Kabupaten Garut, dibawah koordinasi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah, tentu kita kompak melaksanakan ayo kita sukseskan gerakan masuk ke sekolah,“ pungkasnya.

Dalam kesempatan ini, Bupati Garut juga menyerahkan beberapa penghargaan serta bantuan untuk stimulan biaya kuliah dan bantuan sembako kepada unsur-unsur yang ada di sekolah mulai dari jenjang PAUD, TK, SD, sampai SMP. (Ags/Jbr). ***

Baca Juga :  Dekranasda Garut Beri Bantuan 30 Kompor Listrik Kepada Pembatik Batik Garutan