JURNALIS BICARA – Selepas terpilih kembali menjadi orang nomor satu di persepakbolaan Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali berharap kepada Erick Thohir untuk mengembangkan program pembinaan sepak bola Indonesia, khususnya di Kabupaten Sukabumi.
Pernyataan itu Ia ungkapkan saat ditemui reporter Jubir Grup di sela sela kegiatannya pada Bimtek I DPRD Kabupaten Sukabumi di salah satu Hotel di jalan Cihamplas Bandung, Selasa, 28 Februari 2023.
“Kita harapkan dengan terpilihnya Pak Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI ini bisa membuat atau membawa program yang benar benar untuk pembinaan persepakbolaan di nasional khususnya, umumnya di internasional dan sampai ke daerah,” ujarnya.
Baca Juga : Tiang Listrik Roboh di Simpenan Sukabumi Akibat Longsor dan Pohon Tumbang,P2BK Segera Evakuasi TKP
Hal itu kata Budi Azhar agar semua programnya lebih baik untuk sepak bola di Indonesia dan kompetisi dari tingkat bawah sampai tingkat nasional bisa berjalan sesuai harapan.
Selain itu, Budi Azhar yang juga Ketua Fraksi Golkar ini menginginkan fasilitas insfrastruktur bagi persepakbolaan di Kabupaten Sukabumi, meskipun yang paling penting adalah program pembinaan yang dimulai dari usia dini.
“Salah satunya bisa memberikan fasilitas insfrastruktur kepada daerah seperti stadion, tapi yang paling penting program programnya yang bisa benar benar menyentuh terhadap pembinaan persepakbolaan dari mulai usia dini” ujar dia kepada jurnalisbicara.com, 28 Februari 2023.
Baca Juga : Meski Sama Sama Sepeda, Beberapa Jenis Sepeda Ini Mempunya Kegunaan Yang Berbeda
Seperti diketahui, Erick Thohir terpilih sebagai Ketua Umum PSSI baru yang menang dalam Kongres Luar Biasa (KLB), pada 16 Februari 2023.