KAB.SUKABUMI, jurnalisbicara.com – Reses III masa sidang 2022,anggota Komisi iV DPRD Kabupaten Sukabumi,H.Usep Wawan, mendatangi konstituen di 8 Desa se Kecamatan Warungkiara, Kabupaten Sukabumi. Temu reses di pusatkan di desa Sukaharja.
Masa reses ini merupakan bentuk kerja Tugas dan Fungsi anggota dewan di luar gedung dan sebagai ajang kunjungan kerja untuk menyerap aspirasi dan keluhan warga. Baik pembangunan yang sudah,sedang dan akan dilaksanakan oleh Pemerintah daerah.
Hadir dalam reses tersebut,Sekretaris Camat Warungkiara,Kepala desa Sukaharja,Pengurus Persatuan Relawan Perlindungan Masyarakat (Perlinmas) Kabupaten Sukabumi, anggota Satlinmas Se Kecamatan Warungkiara dan para tokoh warga.
Adapun sejumlah keluhan yang berhasil di himpun untuk di jadikan Pokok-Pokok Pikiran(Pokir) anggota DPRD Kabupaten,Komisi IV dari Fraksi Gerindra ini,antara lain.
Keluhan warga yang tergabung dalam Perlinmas terkait kebutuhan Uniform dan insentif kesejahteraan.
Kemudian masalah Penerangan Jalan Umum(PJU),Permasalah sampah di lingkungan,pembangunan yang terhambat akibat COVID-19,dan sejumlah permasalahan lainnya.
Menanggapi hal ini,Ketua Fraksi Gerindra di DPRD Kabupaten Sukabumi, merespon. Akan memperjuangkan peningkatan kesejahteraan para anggota Satlinmas,kepada pihak eksekutif yang membidanginya.
Disamping itu,anggota Komisi IV ini mengapresiasi para anggota Satlinmas,sebagai ujung tombak dari segala kegiatan yang ada di desa.
Hal lain yang di sampaikan oleh warga,juga akan menjadi perhatian yang di tuangkan dalam Pokok-Pokok Pikiran(Pokir) anggota dewan, pungkasnya. (Sopandi)